MDTA Nurul Iksan Lebakwangi Walantaka Gelar Ikhtifalan, Perkuat Mentalitas Dan Karakter Santri
Daftar Isi
Kota Serang, – Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDTA) Nurul Iksan menggelar acara Ikhtifalan di Lingkungan Lebak RT 003, Kelurahan Lebak Wangi, Kecamatan Walantaka, Kota Serang. Acara ini dihadiri oleh para wali murid, santri, tokoh masyarakat, serta tamu undangan dari berbagai wilayah di Kecamatan Walantaka. 15 Februari 2025.
Kegiatan diawali dengan pembacaan doa dan ayat ayat suci alqur'an dilanjutkan dengan berbagai penampilan menarik yang telah dipersiapkan oleh para peserta.
Dalam sambutannya, Ketua MDTA Nurul Iksan, Ustad Saefudin, menjelaskan bahwa Ikhtifalan merupakan tradisi ataupun kegiatan tahunan yang bertujuan memperdalam pemahaman spiritual dan moral santri.
Kegiatan Ihktifalan dilakukan seperti dengan menghafal doa, sholawat, hadis dan hafalan lainnya. Selain itu, Ikhtifalan juga menjadi ajang untuk menguji mental anak dan melatih mereka berbicara di depan orang banyak, termasuk kedua orang tua," ujar Ustad Saefudin.
Lebih lanjut ustad Saefudin, ia menegaskan bahwa kegiatan ini memiliki tujuan utama, di antaranya:
1. Membentuk mentalitas yang kuat pada santri
2. Mencetak pemimpin masa depan
3. Membangun karakter anak yang saleh dan salehah
4. Menjadikan santri berguna bagi bangsa, negara, serta agama
5. Menanamkan sikap bakti kepada orang tua
6. Mendorong santri untuk senantiasa taat kepada Allah SWT
Acara ditutup dengan doa bersama, diikuti sesi makan bersama antara warga masyarakat dan para tamu undangan. Momen ini menjadi kenangan berharga bagi para santri yang akan menyelesaikan pendidikan mereka di MDTA Nurul Iksan.
Penulis: Babay Muhedi (Red)