Camat Walantaka Gelar Patroli Cegah Gangguan Kamtibmas di Wilayah Rawan
Daftar Isi
Kota Serang, 9 Maret 2025 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Camat Walantaka, Muslim Soleh, melakukan patroli keliling di sejumlah titik rawan gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Kecamatan Walantaka, Kota Serang.
Kegiatan patroli ini dilaksanakan bersama personel dari Polsek Walantaka, yakni Fargob, anggota Bhabinkamtibmas, serta Asep, anggota kepolisian sektor setempat. Patroli dilakukan secara menyeluruh dengan menyusuri area-area yang dinilai memiliki potensi gangguan keamanan.
“Kami berkeliling ke sejumlah titik yang dianggap rawan untuk mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas. Ini bagian dari komitmen kami menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di Walantaka,” ujar Muslim Soleh saat dikonfirmasi.
Selain melakukan patroli, Camat Muslim juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar turut berperan aktif menjaga keamanan lingkungan. Ia mengajak seluruh elemen warga untuk meningkatkan kepedulian dan kerja sama dalam menjaga situasi tetap kondusif.
“Kami mengimbau kepada seluruh warga Walantaka agar bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. Keamanan adalah tanggung jawab kita bersama,” tambahnya.
Tak hanya itu, Camat Muslim juga memberikan pesan khusus kepada para orang tua agar lebih memperhatikan pergaulan anak-anak mereka, terutama yang masih berstatus pelajar. Ia mengingatkan pentingnya pengawasan agar generasi muda tidak terjerumus dalam pergaulan bebas yang dapat merusak masa depan mereka.